Training CMMI
10 May 2013Saya akan mengisi training CMMI di Brainmatics minggu depan, Senin - Rabu, 13 - 15 Mei 2013. Buat yang belum paham apa itu CMMI, bisa baca artikel saya mengenai masalah ini.
Sebenarnya, materi tentang CMMI banyak bertebaran secara gratis di internet. Bahkan spesifikasi resminya gratis bisa diunduh di websitenya Carnegie Mellon University. Lalu buat apa ikut training lagi kalau di internet sudah banyak materinya?
Berikut beberapa alasannya:
- Materi CMMI yang ada di website sangat abstrak dan penjelasannya bersifat umum.
- Agar bisa diimplementasikan di perusahaan, aturan CMMI ini harus dibuatkan dulu padanan/mapping dengan proses bisnis di internal perusahaan.
- Proses bisnis di internal perusahaan belum tentu selengkap yang diminta CMMI, sehingga harus didesain dan dibuat dulu.
- Seringkali terjadi, cara mendesain proses bisnis yang baik juga belum dikuasai. Ini akan kita bahas pada sesi training.
- Setelah dibuat, proses bisnis harus diimplementasikan ke seluruh perusahaan. Implementasi proses bisnis ada metodologinya sendiri.
- Di website CMMI, dijelaskan proses appraisal, yaitu proses untuk menilai perusahaan apakah sudah sesuai dengan aturan CMMI. Penjelasan di kertas tentu jauh berbeda dengan pengalaman nyata yang saya alami pada waktu implementasi CMMI.
- Ada banyak mitos dan urban legend tentang CMMI, terutama yang berkaitan dengan metodologi agile seperti Scrum, Kanban, XP, dan lainnya. Pada sesi training, kita akan bahas mana yang mitos mana yang nyata.
Silabus lengkap bisa dilihat di website Brainmatics. Tapi banyak jargon teknis di sana yang baru bisa kita pahami kalau sudah mengerti CMMI. Untuk yang masih awam, berikut adalah hal yang akan kita pelajari/lakukan selama training:
- Apa itu CMMI
- sejarah
- use case
- manfaat buat kita
- Isi perut CMMI
- apa itu process area
- apa itu goals
- apa itu practices
- apa yang dimaksud generic goals/practices
- apa yang dimaksud specific goals/practices
- apa itu maturity level
- apa yang dimaksud staged representation dan continuous representation
- bagaimana proses appraisal
- Metodologi implementasi
- menentukan target maturity level yang realistis untuk dicapai perusahaan kita
- melakukan gap analysis, antara kondisi perusahaan kita sekarang dan kondisi yang diminta CMMI
- membuat mapping antara kebutuhan CMMI dan proses bisnis di perusahaan kita
- cara mendesain proses bisnis perusahaan yang efektif dan komprehensif
- cara implementasi proses bisnis yang sudah dibuat
- tips dan trik dalam proses appraisal
Trainingnya akan berbentuk workshop. Saya akan menjelaskan teori secara singkat, lalu kita lanjutkan dengan praktek dan diskusi. Target training ini adalah, peserta pulang dengan membawa :
- strategi implementasi
- daftar proses bisnis yang harus dibuat/direvisi
- contoh dokumen dan template
- action plan yang harus mereka lakukan di perusahaannya untuk berhasil mencapai target maturity level yang diinginkan.
Jadi, tunggu apa lagi, ayo segera daftar. Sampai ketemu di sesi training :D